Sejarah Tren Berkirim Hampers dan Parsel Sebagai Pengganti Kehadiran

Sejarah Tren Berkirim Hampers dan Parsel Sebagai Pengganti Kehadiran

Tren berkirim bingkisan saat ini semakin meningkat, terlebih menjelang hari raya atau pada saat perayaan tertentu. Jika dulu, kita lebih familiar dengan berkirim parsel, sekarang mengirim hampers lebih umum dilakukan. Sebenarnya baik itu mengirim parsel atau hampers adalah sesuatu yang sama saja dilakukan.

Hampers dalam bahasa Inggris memiliki arti sebuah keranjang besar yang digunakan sebagai wadah mengepak barang. Sejarah hampers berasal dari zaman William the Conqueror. Pada abad ke-11 konsep hampers lahir di Perancis hingga akhirnya menyebar ke Inggris ketika keranjang berisi penuh hadiah untuk seseorang. Dimasa Ratu Victoria, tata cara pemberian hadiah seperti ini semakin populer.

Tahun 1800 saat rel kereta api semakin maju, tradisi mengirim hampers semakin populer. Berkirim hampers menjadi sebuah tradisi untuk memberikan barang atau hadiah kepada teman atau siapapun terutama pada hari-hari spesial.

Berbeda dengan hampers, parsel berarti sesuatu yang dibungkus. Barang-barang yang akan dikirim dibungkus dengan baik dan rapi. Walaupun memiliki definisi yang berbeda secara harfiah, keduanya memiliki tujuan yang sama, yaitu berkirim barang.

Berkirim Hampers dan Parsel di Hari Raya. Momen-momen hari raya menjadi saat yang spesial untuk bisa berkumpul dengan keluarga dan teman. Bukan hanya milik sekelompok orang dengan agama atau budaya tertentu, momen hari raya juga dapat dirayakan bersama orang-orang yang tidak merayakan hari besar tersebut, membuat kebersamaan semakin hangat.

Pada masa-masa sebelumnya, saling berkunjung sambil mengobrol dan menyantap berbagai panganan hari raya adalah hal yang lumrah. Tidak jarang bahkan, tamu diberikan oleh-oleh makanan yang dimiliki pemilik rumah, untuk dibawa pulang sebagai bentuk eratnya kekerabatan.

Terkadang, merayakan kebersamaan pada hari raya tidak dapat dilakukan oleh setiap orang. Ada pekerjaan dan situasi yang terkadang tidak memungkinkan untuk bisa bertemu dengan keluarga dan teman. Terlebih di situasi pandemi seperti sekarang, dimana adanya pembatasan jarak dan tidak dianjurkannya untuk berkumpul bersama keluarga.

Keterbatasan untuk merasakan kebersamaan ini dapat digantikan dengan saling berkirim bingkisan. Dulu, orang lebih familiar berkirim parsel atau hampers berupa buah atau makanan-makanan kecil. Saat ini isi parsel atau hampers sudah semakin beragam.

Kehadiran budaya berkirim hadiah dan bingkisan terutama yang dibutuhkan oleh orang yang kita kasihi tentu memberikan perasaan gembira bagi penerimanya. Ditambah lagi dengan kecanggihan teknologi dan transportasi, berkirim barang menjadi lebih mudah, termasuk mengirim hampers atau parsel ke Luar Negeri.

Rayspeed Asia dapat memfasilitasimu mempererat silaturahmi dengan berkirim barang. Sebagai perusahaan pengiriman barang yang berfokus pada pengiriman barang ke Luar Negeri, kami dapat memastikan bahwa barang yang Anda kirim dapat diterima dengan baik oleh penerima.